MORESCHICK - Pernahkah kalian mengalami sebuah penolakan? Entah itu penolakan dalam hal pekerjaan, pertemanan, maupun percintaan. Yang pasti ketiganya sama-sama menyakitkan.
Sakit yang kita alami saat kita mengalami penolakan tidak lepas dari ekspektasi tinggi yang kita bangun sebelum melakukan suatu tindakan.
Kadangkala ekspektasi tinggi yang hancur dan terjun ke tanah itulah yang membuat kita sulit untuk bangkit setalah mengalami penolakan.
Lalu bagaimana caranya supaya kita bisa cepat bangkit setelah mengalami penolakan? Yuk cek tips-tips berikut. Semoga ampuh ya.
Baca Juga: Hoaks, Foto Bayi Korban Selamat dari Kecelakaan Pesawat Sriwijaya Air SJ 182
1. Luka ditolak sama dengan luka fisik
Selama ini kita sering mengesampingkan luka yang ada di perasaan, padahal bekas dan rasa sakitnya sama dengan luka yang ada di tubuh. Penolakan pun rupanya juga jadi salah satu penyebab munculnya luka di hatimu.
Kondisi tersebut bahkan suda teruji secara sains. University of Michigan melakukan penelitian dengan pindaian Magnetic Resonance Imaging (MRI) pada otak. Hasilnya menunjukkan bahwa otak merespon penolakan dengan cara yang sama seperti saat kita mengalami luka fisik.
2. Beri waktu untuk memproses rasa sakit
Komentar